Home » Jawa Timur » Wisata Religi Surabaya

Wisata Religi Surabaya

wisata religi surabaya

Apakah kamu sedang mencari rekomendari tempat wisata religi di Surabaya? Berikut daftar tempat wisata religi di Jawa Timur yang bisa kamu kunjungi. Yuk kita bahas.

Photo by novian_altelucav

5 Tempat Wisata Religi di Surabaya

Tahun Baru Hijriah telah tiba. Jika kamu ingin datang ke tempat wisata religi di Surabaya, beberapa wisata berikut bisa jadi pilihan.

1. Masjid Al-Akbar Surabaya

Masjid Al-Akbar atau MAS cukup populer. Bahkan, masjid yang sering disebut sebagai Masjid Agung ini sebagai ikon kota Surabaya, Jawa Timur.

Masjid ini menjadi masjid paling besar kedua setelah masjid Istiqlal Jakarta. Lokasinya berada di Kebonsari, tepatnya di selatan Surabaya.

Masjid ini mampu menampung jamaah sebanyak 36 ribu. Luas masjid ini ialah 11,2 hektar.

Begitu kamu masuk masjid ini, kamu akan melihat keindahan dan keagungan ukiran serta kaligrafinya. Ada menara dengan ketinggian 99 meter.

Salah satu daya tarik dari masjid ini adalah kubah berwarna biru. Kubah ini dikelilingi oleh 4 kubah lain dengan ukuran lebih kecil.

Dulunya, masjid Agung ini dibangun pada tanggal 4 Agustus 1995. Lalu, diresmikan tahun 2.000 tepatnya tanggal 10 November.

2. Makam Sunan Ampel

Salah satu tempat wisata religi di Surabaya yang sering dikunjungi adalah makam Sunan Ampel. Letaknya berada di Jalan Ampel Masjid Nomor 43, Ampel, Semampir, Surabaya, Jawa Timur.

Lokasi masjid ini berjarak 500 meter dari Jembatan Merah, Surabaya.

Sunan Ampel adalah salah satu dari 9 wali yang telah menyebarkan agama islam di tanah Jawa. Nama kecil beliau yaitu Raden Rahmat.

Sunan Ampel wafat di Demak pada tahun 1481. Kemudian, beliau dimakamkan di sebelah barat Masjid Ampel, Surabaya.

Setiap hari tempat ini selalu ramai oleh peziarah. Mereka datang dari berbagai daerah di tanah air. Para peziarah berdoa di sebelah barat masjid Agung Sunan Ampel ini.

3. Makam Bupati Pertama Surabaya

Selanjutnya, kamu bisa datang ke lokasi wisata religi di Surabaya Jawa Timur, Makam Bupati Pertama. Terletak di Jalan Bibis Pesarean, Pabean Cantikan, Bongkaran, Surabaya.

Namanya adalah Pasarean Kromodjajan Kanoman. Bupati pertama Surabaya, Raden Gloendoeng wafat ketika masa penjajahan Belanda.

Area pemakaman ini berada dekat dengan masjid Nurul Ihsan. Lokasi masjid berada di Jalan Stasiun Kota 46 A, Surabaya.

Tempat ini buka setiap hari. Para peziarah bisa datang setelah dhuhur hingga selesai isya.

4. Pagoda Tian Ti

Jika kamu melihat Pagoda Tian Ti, bentuk pagoda seperti Temple of Heaven di Beijing, China. Tinggi bangunan 58 meter, dan diameternya 60 meter. Berada di lokasi Jalan Sukolilo Nomor 100, Sukolilo Baru, Bulak, Surabaya.

Bangunan ini terdiri atas 3 lantai. Arsitekturnya benar-benar khas Cina. Tapi, pagoda ini tidak dipergunakan untuk beribadah. Namun, tempat ini hanya sebagai tempat berswafoto. Jadi memang digunakan sebagai tempat wisata.

Tidak ada biaya tiket masuk jika datang ke sini. Kamu hanya akan diminta biaya parkir saja. Syarat menitipkan kendaraan adalah menunjukkan STNK.

5. Masjid Cheng Ho

Jika mendengar nama masjid ini, tentu tidak seperti masjid pada umumnya bukan. Ya, bisa dibilang bahwa masjid ini menjadi bangunan yang unik.

Jika dilihat sekilas, masjid ini lebih menyerupai kelenteng. Warna bangunannya didominasi oleh warna merah, kuning dan hijau.

Desain masjid kental dengan nuansa Tionghoa. Masjid ini menggambarkan betapa beragamnya agama Islam.

Ada sebuah miniatur kapal di belakang masjid. Miniatur kapal ini menceritakan mengenai perjuangan Laksamana Cheng Ho dan armadanya di masa penjajahan.

Baca juga artikel lainnya

Itulah 5 tempat wisata religi yang ada di Kota Surabaya. Kamu bisa datang ke destinasi objek wisata tersebut ya, guys.

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.