Pemandian Alami Bunut Ngengkang

bunut ngengkang lombok

Pemandian alami Bunut Ngengkang bisa jadi salah satu destinasi liburan ke Lombok Barat. Kondisi alam masih begitu alami, sejuk dan segar. Kamu bisa melepas penat dengan liburan ke tempat wisata Bunut Ngengkang Lombok ini.

Photo by @oddy_septiadi

Pemandian Alami Bunut Ngengkang

Lombok Barat menyimpan destinasi dengan pesona yang luar biasa. Salah satu objek wisata yang bisa kamu kunjungi adalah Bunut Ngengkang.

Destinasi wisata ini cocok dijadikan sebagai tempat liburan bersama keluarga. Wisata rekreasi ini sangat ramah anak.

Konsep tempat wisata ini adalah sebuah pemandian yang berada di tengah hutan. Kamu akan menikmati alam yang begitu asri dan sejuk. Setiap wisatawan seolah-olah menyatu dengan alam.

Tempat wisata pemandian alami ini sudah ada sejak lama. Tapi baru saja dibuka sebagai tempat wisata pada tahun 2019.

Sumber mata air dari mata air alami membuat airnya begitu segar. Pemandian ini memiliki nuansa yang asri dan sejuk. Suasana yang teduh membuat siapa saja betah berlama-lama di sini.

Asal Usul Bunut Ngengkang

Pada tahun 2020, warga sekitar ada program membangun masjid di lingkungan kampung. Mereka kebingungan untuk menggalang dana pembangunan masjid ini. Saat itu ada pandemi covid 19. Penghasilan warga menurun karena hasil perkebunan mereka gagal panen.

Akhirnya, mereka mencari ide lain untuk mencari dana amal pembangunan masjid. Ide tersebut yaitu memanfaatkan sungai di Bunut Ngengkang. Air sungai begitu jernih. Warga memutuskan untuk menjadika kolam pemandian alami.

Penamaan Bunut Ngengkang berasal dari bahasa Lombok. Bunut artinya pohon beringin. Di sekitar kolam pemandian ada pohon beringin. Pohon ini punya akar yang besar. Akar-akar pohon ini melebar ke mana-mana sehingga seperti kaki yang terbuka lebar. Inilah mengapa disebut sebagai ngengkang (mengangkang).

Daya Tarik Bunut Ngengkang

Berada di Bawah Pohon yang Asri

Salah satu daya tarik dari Bunut Ngengkang adalah berada di kawasan yang sejuk dan asri. Setiap pengunjung bisa merasakan udara yang segar ketika berada di pemandian ini.

Ada sensasi ketenangan yang didapatkan jika datang ke sini. Bahkan, nuansa alam yang tenang, dengan perpaduan suara air dan kicau burung mampu membuat otak menjadi rileks.

Nah, jika kamu sedang mencari tempat yang menenangkan, datang saja ke objek wisata ini.

Kamu bisa berendam di air yang begitu segar sambil menikmati alam yang tenang. Kegiatan ini akan membuat kamu terlepas dari kepenatan.

Air Bersih dan Jernih

Jangan khawatir masalah kebersihan air. Air di Bunut Ngangkang sangat bersih dan segar.

Bahkan, kamu bisa melihat bebatuan yang ada di dalam kolam karena airnya jernih.

Ukuran kolam ini cukup luas. Hal ini membuat kamu akan merasa lebih nyaman ketika berendam.

Ada Jalur Gowes

Jalan utama menuju tempat pemandian ini adalah jalan menuju wisata Sesoat. Jalur yang ditempuh masih berupa jalan tanah dan bebatuan.

Tracking seperti ini sangat diminati oleh para pesepeda. Tak heran jika banyak pengunjung yang sengaja melakukan olahraga gowes dengan rute ke sini.

Spot Foto Unik

Kalau kamu datang ke sini, jangan lupa untuk berfoto dengan naik ayunan di tengah kolam. Ayunan ini digantung di atas pohon besar yang kokoh.

Pengunjung yang datang ke tempat pemandian ini tak perlu melewatkan untuk berfoto. Background foto dengan aliran sungai dan kolam pemandian begitu indah.

Lokasi Tempat Pemandian

Tempat wisata Bunut Ngengkang berada di Dusun Aik Nyet, Buwun Sejati, Narmada, Lombok Barat.

Lokasi ini berada di tengah hutan Sesaot. Di kawasan hutan ini banyak aneka buah-buahan. Daerah ini juga kaya akan sumber mata air.

Bunut Ngengkang buka setiap hari dari jam 07.00 sampai 17.00 WITA. Sepanjang hari lokasi ini sangat sejuk. Kamu tidak perlu takut kepanasan meski datang di siang hari.

Yuk baca juga

Itulah informasi mengenai pemandian alami Bunut Ngengkang. Semoga bisa jadi referensi kamu yang ingin berwisata ke Lombok.

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.