Home » Bali » Pantai Sindhu Bali

Pantai Sindhu Bali

pantai sindhu 1

Pantai Sindhu Merupakan pantai di Bali yang Memiliki pasir Berwarna putih dengan deretan pohon yang rindang.

Jika dilihat dari Kejauhan, pantai ini begitu indah karena adanya Perpaduan warna biru laut, Hijaunya Pepohonan dan pasir putih.

Photo by Pathria Gallery

Di sini Ombaknya Tergolong kecil. Ombak yang tenang membuat para Pengunjung bisa Berenang di tepian pantai. Bahkan ketika sedang surut, Wisatawan bisa berjalan ke tengah pantai untuk bermain air sambil mencari kerang dan Ikan-ikan kecil.

Jika ingin Berkunjung, Sebaiknya Pilihlah di waktu pagi hari. Selain karena belum panas karena Teriknya Matahari, kamu bisa Menikmati sunrise yang memukau. Kalaupun Terlambat Mendapatkan moment sunrise, kamu bisa Berolahraga pagi di pantai.

Kamu bisa sewa mobil Bali di Gotravela untuk menuju ke Pantai Sindhu bali dari Bandara Ngurah Rai. Dapatkan promo menarik dengan layanan Profesional.

Google-sewa-mobil-murah-bali

Rute Menuju Pantai Sindhu Bali

Bila naik pesawat terbang dengan tujuan Bandara Ngurah Rai, kamu bisa menempuh Perjalanan sekitar 30 menit untuk sampai lokasi. Kamu bisa rental motor atau sewa mobil. Bisa juga naik taksi online atau ojek online.

Banyak jasa Penyewaan motor atau mobil di Bali yang bisa kamu Manfaatkan. Menyewa Kendaraan akan jauh lebih Ekonomis karena kamu bisa Berpindah ke satu tempat ke tempat lainnya. Namun perlu diingat, Pilihkan jasa rental mobil Bali yang Terpercaya dengan Pelayanan yang Profesional.

Baca juga:

Daya Tarik Sindhu Beach

Pantai Sindhu punya daya tarik yang mampu membuat para Wisatawan merasa betah Menghabiskan liburan di tempat wisata ini. Berikut diantaranya:

1. Pesona Matahari Terbit

Banyak Pengunjung yang rela bangun pagi demi Mendapatkan Pemandangan sunrise di Pantai Sindhu Bali. Pantai ini Lokasinya Menghadap ke timur Sehingga sunrise bisa terlihat dengan jelas di lautan lepas. Jangan lupa Abadikan momen ini dengan kamera atau gadget kamu.

2. Berenang di Tepi Pantai

Berbeda dengan pantai selatan yang Ombaknya terkenal besar dan ganas sehingga membahayakan. Ombak di sini tergolong tenang sehingga Pengunjung diperbolehkan Berenang di tepi pantai.

Hal inilah yang membuat banyak Wisatawan berkunjung di musim liburan bersama Anak-anak. Di sekitar lokasi wisata tersedia ruang ganti dan tempat bilas yang kebersihannya terjaga baik.

Fast-Boat-Penida-nusa

Dekat pantai sindhu ini kami juga Menawarkan tiket Penyebrangan dari Sanur ke Nusa penida dengan kapal cepat Angle Bilabong, Semabu dan lainnya.

3. Olahraga

Karena Ombaknya tergolong kecil, di sini tidak cocok untuk melakukan olahraga surfing. Namun tenang saja, kamu masih bisa melakukan jenis Olahraga lainnya seperti Kano, Seawalker, atau mendayung boat kecil.

4. Berkunjung ke Penangkaran Anak Penyu

Pantai Sindhu Bali bisa dibilang cocok untuk liburan anak. Selain karena Anak-anak bisa berenang di pantai, ada kegiatan edukatif yang menyenangkan. Yakni melihat penangkaran anak penyu.

Pengunjung bisa menambah wawasan karena bisa melihat proses Penangkaran penyu dari telur hingga proses pelepasan ke alam bebas.

5. Menikmati Lumpia di Pinggir Pantai

Kue lumpia menjadi andalan di sini. Pengunjung bisa makan kue lumpia sembari menikmati pemandangan pantai dengan suara deburan ombak dan angin Sepoi-sepoi. Sensasi yang didapatkan Benar-benar berbeda.

Banyak yang bilang ketagihan makan jajanan di pinggir pantai sindhu bali. Masih banyak makanan lainnya yang bisa dinikmati seperti jagung bakar, kelapa muda, dan jenis makanan lainnya.

Baca Juga Yuk

6. Olahraga Pagi

Berolahraga di pinggir pantai asyik juga lho. Sembari menikmati pemandangan sunrise yang menakjubkan, kamu juga bisa berolahraga agar badan sehat.

Kamu bisa memilih Olahraga senam, jogging atau Bersepeda di jalur khusus yang telah disediakan. Selain Menyegarkan mata, liburan di Pantai Sindhu sambil Olahraga menjadi kegiatan yang sangat positif.

Pesona Pantai Sindhu Bali memang menarik sehingga cocok dijadikan sebagai tempat liburan bersama Keluarga. Selain menikmati Keindahan pantai, banyak hal menarik yang bisa dilakukan di objek wisata ini.

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.